"Silent Reader of Blog ---> Writer of Blog"

Depok, 12 April 2015

Bismillahirrahmanirrahim ba'da tahmid wa sholawah.
Alhamdulillahirobbil 'alamin hari ini begitu indah dan dan cerah, semoga kita semua senatiasa berada dalam lindungan Allah SWT.
Melalui tulisan semoga saya bisa menginspirasi, ah rasanya masih belum sampai tahap itu, tapi saya optimis suatu saat bisa sampai pada tahap itu. Untuk saat ini saya hanya ingin sebatas share informasi dan perjalanan hidup yang saya lalui semoga ada sedikit hikmah yang dapat diambil,
Saya sangat senang membaca dan menulis, tapi saya bukanlah pembaca dan penulis profesional, jadi saya hanya membaca dan menulis untuk konsumsi saya pribadi. Namun kini saya sadar bahwa saya bukan anak sekolah lagi, saya sekarang adalah mahasiswa yang harus memiliki aksi dan kontribusi untuk umat. Ya saya baru mengerti sekarang betapa peran sebagai mahasiswa kini bukan hanya belajar untuk diri sendiri, tapi bagaimana kita berkontribusi untuk umat.
Dalam berkontribusi dan berdakwah tentu kita bisa memilih bidang atau wadah atau tempat dimana kita akan bergerak, selama masih satu tujuan dan semata-mata mencari ridho Allah ya sah-sah saja.
Baiklah saya akan memulai cerita perjalanan disini sejak status saya berubah dari siswa menjadi mahasiswa. Pada tulisan kali ini saya belum akan menulis secara spesifik part kehidupan saya disini. Saya masih ingin memikirkan agar cerita saya nanti bisa sistematis dan berurutan.. Aahhh
Selain ingin menulis tentang kehidupan di kampus tentu saya juga ingin berbagi tentang perjalanan hidup saya secara keseluruhan, so untuk khusus perjalanan saya di bangku kuliah ini saya beri tanda #CHANGE
Sejujurnya saya masih belajar menulis dan sebenarnya apa yang saya tulis adalah untuk konsumsi saya pribadi untuk memenuhi kepuasan saya dalam mengungkapkan perasaan, karena jujur saja saya sulit untuk mengungkapkan perasaan kecuali lewat sebuah tulisan. Pada sebuah tulisan secara tidak langsung saya sedang merekam jejak-jejak memori agar tidak berceceran, karena setiap membaca kembali apa yang telah ditulis maka secara otomatis putaran kenangan visual di otak langsung kembali terputar.
Saya ingin selalu mengumpulkan memori dan perjalanan hidup agar nanti anak cucu saya bisa tahu siapa saya dan setelah sukses nanti saya bisa mengenang dan mengingat setiap langkah dalam mennggapai itu semua. Tekad saya untuk terbiasa menulis dimulai karena saya melihat orang hebat pasti memiliki tulisan dan membagi kisah mereka. Dulu saya hanya menjadi silent reader blog yang membaca blog orang lain dan saya banyak terinspirasi atas tulisan didalamnya. Pada akhirnya selain menjadi silent reader blog saya tergerak untuk mengaplikasikan apa yang telah saya baca dan gantian untuk berbagi pada saya "silent reader blog" yang lain yang entah dimana keberadaannya.
Tunggu yah tulisan selanjutnya :)


Wallahu a'lam

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aseptik Dispensing (part 1)

Catatan Kuliah : Refleksi Individu Kolaborasi 2

Cuek? Ga Peduli? Egois?