Tentang Ilmu

Berdakwah adalah kewajiban bagi setiap muslim, berdakwah memiliki ruang lingkup yang sangat luas dan tidak terbatas pada seorang Ustadz yang ceramah, setiap muslim bisa berdakwah sesuai dengan kemampuan dan keahliannya masing-masing.

Ilmu memiliki kedudukan yang penting dalam Islam, tak heran banyak sekali ayat-ayat Al-Quran maupun hadist yang membahas mengenai ilmu dan balasan yang besar bagi para pencari ilmu. Sesungguhnya ilmu Allah itu sangat  luas, dalam melaksanakan ibadah, menjalani segala aktivitas kita sehari-hari kita butuh untuk berilmu dalam beramal. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa orang-orang yang pergi menuntut ilmu seperti orang yang berjihad di jalan Allah. Dalam mempelajari suatu ilmu seperti petunjuk pengajaran dari Rasulullah, kita sebaiknya memiliki guru, oleh sebab itu referensi dalam Islam sangat penting untuk diterima atau tidaknya suatu pendapat dalam masalah agama.

Al-Quran yang kita yakini sebagai pedoman hidup menyimpan banyak sekali rahasia yang semakin dikupas maka semakin bertambahlah keimanannya karena tidak ada satu pun ayat Al-Quran yang mengingkari semesta. Ayat-ayat kauniyah secara kuantitas memiliki porsi yang lebih banyak dalam Al-Quran, betapa ilmu sangat dimuliakan dan betapa sering kita temukan ayat yang memerintahkan kita untuk berfikir.

Menjadi cendekiwan muslim adalah salah satu cita-cita saya, karena saat ini pendidikan hampir menjadi tolak ukur kehormatan seseorang, agar dapat dilirik dan berpengaruh lebih besar maka pendidikan samgat penting. Umat Islam tidak boleh bodoh, umat Islam harus berpendidikan dan berilmu tinggi, sehingga umat Islam tidak akan terjajah lagi oleh belenggu-belenggu budaya bangsa Barat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aseptik Dispensing (part 1)

Catatan Kuliah : Refleksi Individu Kolaborasi 2

Cuek? Ga Peduli? Egois?